Facebook Twitter Google RSS

Kamis, 01 Desember 2011

LP Array Pada Qbasic


1.      Jelaskan apa yang di maksud Array pada Qbasic ?

Array adalah sekumpulan data sejenis/setipe yang disimpan dalam sebuah variabel
berindeks. Tiap indeks atau subskrips menyimpan sebuah nilai. Indeks dapat berbentuk satu
dimensi (one dimensional) atau lebih dari satu dimensi (multi dimensional). Indeks terkecil
dimulai dari 0.
Cara pendeklarasian variabel array sama dengan pendeklarasian variabel pada umumnya,
yaitu dengan statement DIM hanya nama variabelnya diikuti dengan nilai dalam tanda kurung
'( )' yang menunjukkan jangkauan indeksnya.

Misal:
DIM Bil(4) AS INTEGER
DIM Nama(2,2) AS STRING * 15
DIM Matrik(4,3,2) AS SINGLE
Variabel Bil adalah array dimensi satu dengan tipe integer. Variabel Bil ini memiliki 5
indeks/subskrip mulai dari Bil(0) sampai dengan Bil(4) yang masing-masing menyimpan
sebuah nilai integer. Sedangkan Nama berdimensi 2 bertipe string. Indeksnya berjumlah 9
dimulai dari Nama(0,0), Nama(0,1), dst sampai dengan Nama(2,2).
Pengaksesan vaiabel array untuk memanipulasi atau menampilkan nilainya adalah dengan
menyebutkan indeksnya.

2.      Contoh progaram Array pada Qbasic !

DIM Nilai(2) AS SINGLE
Nilai(0) = 90
Nilai(1) = 70
Nilai(2) = (Nilai(0) + Nilai(1)) / 2
PRINT "Nilai-1 = "; Nilai(0)
PRINT "Nilai-2 = "; Nilai(1)
PRINT "Rata-Rata = "; Nilai(2)
END

About Chuck


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit. Ut odio. Nam sed est. Nam a risus et est iaculis adipiscing. Vestibulum ante ipsum faucibus luctus et ultrices.
View all posts by Chuck →

0 comments: